allpollung

June 21, 2013

Kementerian Pertanian Perkuat Komitmen Pencapaian 4 Target Sukses Pembangunan Pertanian

Kementerian Pertanian Perkuat Komitmen Pencapaian 4 Target Sukses Pembangunan Pertanian.

Bertepatan dengan peringatan Hari Krida Pertanian (HKP) ke-41 Tahun 2013, Menteri Pertanian, Dr. Ir. Suswono, MMA mengajak seluruh jajaran pegawai lingkup Kementerian Pertanian untuk memperkuat komitmen pencapaian empat target sukses pembangunan pertanian dengan cara kerja keras dan cerdas.
Mentan,menekankan makna peringatan Hari Krida Pertanian dimana kita harus perkuat komitmen kita untuk mencapai 4 (empat) target sukses pembangunan pertanian yaitu swasembada dan swasembada berkelanjutan; peningkatan diversifikasi pangan; peningkatan nilai tambah, daya saing dan ekspor; serta peningkatan kesejahteraan petani, kata Mentan pada upacara peringatan HKP ke 41 tahun 2013 di lapangan Kementerian Pertanian,dan lanjut Mentan, arti pentingnya Hari Krida Pertanian adalah hari bersyukur, hari berbangga hati dan sekaligus mawas diri, serta instrospeksi atas darma bhakti masyarakat pertanian kepada bangsa dan negara. Adapun refleksi dari arti peringatan tersebut adalah insan pertanian harus mampu menjawab pertanyaan apa yang telah diberikan, dedikasikan, dan di darmabaktikan bagi kemajuan petani dan pertanian Indonesia.